Samsung Galaxy Note 10: Harga dan Spesifikasinya

0
1655
Samsung Galaxy Note 10
https://glanacion.com/

Ada kabar gembira bagi para pecinta Samsung Galaxy Note Series. Samsung telah merilis flagship terbaru mereka, yaitu Samsung Galaxy Note 10. Ingin tahu spesifikasi dan harganya? Berikut sedikit ulasannya.

SPESIFIKASI SAMSUNG NOTE 10

  • Chipset : Qualcomm SM8150
  • CPU : Octa-core
  • GPU : Adreno 640
  • OS : Android 9.0
  • Memori Internal : 256GB 8GB RAM
  • Memori Eksternal : Tidak
  • Layar : 6.3 inches
  • Resolusi Layar : 1080 x 2280 pixels
  • Pelindung Layar : Corning Gorilla Glass 6

KAMERA DEPAN SAMSUNG NOTE 10

  • Resolusi : 10 MP
  • Fitur : Auto-HDR, Dual video call
  • Video : 2160p@30fps

KAMERA BELAKANG SAMSUNG NOTE 10

  • Resolusi : 12 MP
  • Fitur : Panorama, Auto-HDR, LED flash
  • Video : 2160p@30/60fps

KONEKTIVITAS SAMSUNG NOTE 10

  • SIM : Single SIM (Nano – Nano)
  • Port USB : 3.1, Type-C 1.0 reversible connector
  • Port Earphone : –
  • NFC : No
  • Sensor : Compass, accelerometer, barometer, fingerprint (under display, ultrasonic), gyro, proximity

BODI SAMSUNG NOTE 10

  • Baterai : Li-Ion 3500 mAh battery
  • Warna : Aura Pink, Aura White, Aura Red, Aura Glow, Aura Black
  • Dimensi : 151 x 71.8 x 7.9 mm
  • Berat : 168 g

DESAIN SAMSUNG NOTE 10

Kelebihan Samsung Galaxy Note 10
https://timeincuk.net

Samsung Galaxy Note 10 memiliki desain yang sama dengan Galaxy S10 series hanya saja Note 10 lebih tipis dan ramping. Hampir tidak ada bezel pada desain bagian depan ponsel ini, justru penuh dengan kaca hingga pinggir. Kamera depan tidak berbentuk poni, tetapi seperti lubang yang letaknya tidak di pinggir kanan seperti Galaxy S10, melainkan berada di tengah.

Sebagaimana disinggung di atas, Galaxy Note10 hadir dengan dua varian yang dibedakan berdasarkan ukuran. Pertama adalah Galaxy Note10 biasa yang berukuran kecil dengan layar 6,3″. Cocok bagi pengguna yang suka perangkat berukuran kompak. Kedua Galaxy Note10+ dengan ukuran 6,8″ yang lebih bongsor namun fiturnya juga lebih banyak dengan harga yang tentu lebih mahal.

Kedua ponsel ini cukup nyaman di genggaman. Mungkin karena bodinya yang tipis dan masih terlihat ramping serta terasa kokoh. Ada tiga varian warna yang dipilih, yaitu Aura Glow, Aura Black, dan Aura White. Dari ketiga varian warna tersebut, varian yang menjadi favorit dan cepat terjual habis ketika pre-order di sejumlah e-commerce adalah Aura Glow. Hal ini dikarenakan warna tersebut mampu menghasilkan pendaran warna-warni jika terkena cahaya.

LAYAR SAMSUNG NOTE 10

Samsung mengklaim layar Galaxy Note 10 merupakan terbaik yang mereka miliki, mulai dari konstruksi fisik hingga teknologi yang disematkan padanya. Layar ini memang dirancang untuk memanjakan pengguna ketika menikmati tayangan TV, film, dan game favorit.

Layar Galaxy Note 10 menggunakan teknologi Dynamic AMOLED bersertifikasi HDR10+ dan Dynamic Tone Mapping. Dengan teknologi ini, layar akan membuat foto dan video menjadi lebih terang serta menghasilkan varian warna yang lebih memukau dibandingkan versi Note sebelumnya.

Namun, antara Note 10 dan Note 10 Plus selain memiliki ukuran layar yang berbeda, mereka juga memiliki kualitas layar yang berbeda. Samsung Galaxy Note 10 Plus mempunyai layar 6,8″ dengan resolusi Quad HD+ (3040×1440) dan 498ppi. Sementara Galaxy Note 10 yang kecil memiliki layar 6,3″ dengan resolusi Full HD+ (2960×1080) dan 401ppi.

Jika Note 10 Plus kualitasnya meningkat, maka Note 10 justru menurun jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya Galaxy Note9 karena memiliki layar 6,4″ dengan Quad HD+ (2960 x 1440) dan 516 ppi.

CAMERA SAMSUNG NOTE 10

Kamera yang ditawarkan pada Galaxy Note 10 bisa dikatakan merupakan kombinasi dari Galaxy S10 dan Galaxy A80. Hal ini membuat fitur yang ada di kamera jauh lebih meningkat dibandingkan pendahulunya, Note 9.

Secara spesifikasi, Galaxy Note 10 memiliki kemiripan dengan Galaxy S10 dengan tiga kamera yang merupakan konfigurasi lensa wide, ultra wide dan telephoto (2x zoom). Sementara itu, Note 10 Plus dipasangi satu kamera lagi yaitu ToF (Time of Flight) dengan fungsi memberikan efek live focus video dan penghitungan ukuran secara real time seperti yang sudah ada di Galaxy A80.

Pada akhirnya, Samsung mengikuti tren foto malam dengan menyertakan fitur Night Mode pada kamera Note 10. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengambil foto dalam kondisi redup. Secara teknis, ini merupakan metode long exposure yang dipermudah secara otomatis.

Untuk urusan swafoto, agaknya Note10 masih harus menyerah dengan Galaxy S10. Pasalnya untuk S10 Plus memiliki dua kamera depan yang menyajikan kualitas gambar dan angle yang lebih luas. Bahkan, kamera depan Galaxy S10 Plus ini pun sudah diakui secara langsung oleh lembaga sekelas DXO Mark. Tidak dengan Note10, baik yang versi kecil maupun versi besar (Plus). yang hanya memiliki satu kamera saja.

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Note 10

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Note 10
https://thematridox.com

Kelebihan Samsung Galaxy Note 10

1. Layar menakjubkan

Layar Note 10 menggunakan teknologi Dynamic AMOLED yang sudah mendukung HDR10+ dengan diagonal layar 6,3 inci layaknya S10 Series. Dengan teknologi ini, Samsung memberikan pengalaman menakjubkan bagi penggunanya dengan menampilkan gambar yang lebih baik, entah saat streaming video, bermain game, atau aktivitas selainnya.

2. Kinerja jangan ditanya

Dengan chipset kualitas dewa yang disematkan Samsung pada Note 10, yaitu Qualcomm Snapdragon 855 atau Samsung Exynos 9825 (tergantung pasarnya), akan membuat pengguna merasa tidak perlu takut untuk menjalankan berbagai macam aplikasi atau multi-tasking sekalipun.

3. Dukungan game yang lebih baik

Makin banyaknya “smartphone gaming” di pasaran, Galaxy Note 10 mulai didesain Samsung untuk ikut bersaing di pasar tersebut. Berbagai fitur dalam Note 10 sudah didesain secara khusus untuk mendukung pengguna menggunakan ponsel ini sebagai ponsel game.

Fitur yang disiapkan antara lain, chipset yang bertenaga, sebuah pipa udara – yang saat ini diklaim tertipis di dunia – untuk membuang panas berlebih saat chipset dipacu dengan keras, dan Game Mode, yang bakal dioperasikan oleh sistem kecerdasan buatan.

Selain itu, ada juga PlayGalaxy Link P2P yang bisa digunakan untuk mengontrol permainan video yang ada di komputer melalui perangkat Galaxy Note 10. Lalu, ada Game Launcher, aplikasi peluncur khusus game buatan Samsung, yang mendapatkan peningkatan yang cukup lumayan dan kini mendukung Discord – layanan chat khusus game – secara tertanam.

4. Kamera Mumpuni

Dengan kualitas kamera yang mirip dengan S10 Series, ponsel ini bisa menjadi salah satu alat yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan aktualisasi Anda para pecinta fotografi.

5. S-Pen yang ditingkatkan

S-Pen Galaxy Note 10 membawa beberapa fitur tambahan, yaitu S-Pen remote, sensor 6-axis, akselerometer, dan giroskop. Dengan fitur tambahan yang ada pada S-Pen Note 10 ini, pengguna bisa menggunakan fitur Air Action yang mengizinkan pengguna mengontrol perangkat dari jarak jauh hanya dengan mengayunkan S-pen di udara dengan gerakan tertentu.

6. Link to Windows dan Dex yang berguna

Fitur Link to Windows ini merupakan hasil dari kerja sama baru antara Samsung dengan Microsoft. Dengan adanya fitur ini, pengguna pengguna bisa meneruskan notifikasi, olah pesan, dan akses galeri dari PC tanpa perlu mengangkat teleponmu.

Fitur Samsung DeX pun juga memperoleh beberapa polesan dari pabriknya. Dengan demikian, pengguna bisa membuat perangkat Galaxy Note 1- miliknya menjadi seperti desktop atau komputer dengan lebih baik.

Kekurangan Samsung Galaxy Note 10

1. Spesifikasi kamera depan yang diturunkan

Meskipun memiliki kamera dengan spesifikasi luar biasa pada bagian belakang, Samsung sengaja menurunkan spesifikasi kamera depan Note 10. Sehingga, untuk swafoto, hasil dari kamera ini tidak sebagus S10 Series yang mana memiliki spesifiksi kamera belakang yang sama dengan Note 10.

2. Sensor heartrate, SpO2, dan Iris Scanner hilang

Galaxy Note 10 tidak lagi mengusung fitur sensor Heartrate, SpO2 dan Iris Scanner. Hal ini menjadi kerugian tersendiri bagi sebagian orang yang sering memanfaatkan fitur ini.

3. Jack audio tidak ada

Samsung lebih memilih menggunakan jack audio to USB Type-C dibandingkan dengan menyematkan jack audio pada ponsel seri ini. Namun, hal ini membuat pengguna tidak bisa mengisi daya ketika mendengarkan musik.

4. Tidak mendukung MicroSD

Tidak adanya slot MicroSD pada Note 10 menjadi hal yang harus benar-benar diperhitungkan bagi pengguna yang memiliki banyak data. Namun, jika Anda ingin seri yang memiliki slot Micro SD, Anda bisa memilih Galaxy Note 10 Plus.

Harga Samsung Galaxy Note 10

Samsung Galaxy Note10 tersedia dalam 3 varian warna, yaitu Aura Glow, Aura White, dan Aura Black. Ponsel ini dibanderol dengan harga mulai Rp13,999 juta untuk versi paling rendah.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here